Sunday, April 26, 2015

MEMBACA SAJAK PUNCAK

7777777
-
Begini aku membaca puisi PUNCAK:

Aku naik panggung, lalu gulungan kertas warna hijau muda kulemparkan ke atas dinding di belakang panggung. Salah satu ujungnya kubalutkan ke leherku. Kemudian gulungan kertas warna biru kulemparkan jauh-jauh ke penonton di sisi kanan, dan ujungnya kubalutkan pula ke leherku. Setelah itu giliran gulungan kertas merah kulemparkan jauh-jauh ke penonton di sisi kiri, dan ujungnya kubalutkan ke leherku.
Kemudian kuminta para penonton di sisi kanan melafazkan bunyi 'Haasss' bersama-sama, dan kuminta para penonton di sisi kiri melafazkan bunyi 'Huusss' bersama-sama. Mereka lalu bersahut-sahutan. "Haasss......Huusss.....Haasss....Huusss....Haasss....Huusss...."
Maka mulailah aku membaca puisiku...

"Maaaaa....!"
...dan seterusnya.
-
Demikianlah.
-
ydb, washington dc, 26april2015
jaga bara!
-

7777777






PERUBAHAN

7777777
-
Anak panah yang ditembakkan dan melesat menembus empat musim akan mengalami perubahan suhu dirinya sedikitnya empat kali.
-
ydb, washington dc, 24april2015
salam damai dan kasih untukmu semesta
jaga bara!
-
7777777

TAK PERLU TAKUT UNTUK BERUBAH

7777777
-
Sebagai manusia yang berpikir dan merasa, dan apalagi sebagai seniman yang memang seharusnya kreatif, kita tidak perlu takut untuk berubah...untuk "melompat"...bahkan berubah drastis sekalipun. Itu seharusnya merupakan sifat alamiah seorang seniman...karena kita berpikir dan merasa...
Dan berpikir dan merasa itu ada akibatnya. Pemahaman, ide dan gagasan yang baru, cemerlang, dan sama sekali lain dapat muncul.
-
Aturan dan keteraturan...
Memang ada kalanya aturan dan keteraturan itu membantu hidup manusia.
Tapi pada saat bersamaan, aturan dan keteraturan tersebut membatasi dan mengekang kebebasan.
Disinilah perubahan dan lompatan itu menjadi penting dan mendesak.
-
Kemarin seharusnya digunakan sebagai batu loncatan untuk mencapai hari ini, dan hari ini adalah batu loncatan untuk hari esok.
-
ydb, washington dc, 21april2015
kita diciptakan untuk bergerak, bukan untuk diam
we were created to move, not to be still
-
7777777

KITA DICIPTAKAN UNTUK BERGERAK

7777777
-
Kita diciptakan untuk bergerak, bukan untuk diam. 
Pemahaman ini penting bagiku dalam melukis.
-
We were created to move, not to be still.
This understanding is important to me in painting.
-
Pemahaman ini didapat dari pergerakan pikir dan rasa. Inilah yang mengubah tindakan manusia, termasuk wujud karya mereka.
-
This understanding is gained from the movement of thought and feeling. This is what changes human action, including the form of their (art)work.
-
ydb, washington dc, 17april2015
jaga bara!
-
7777777